Minggu, 10 Agustus 2014

Perjalanan ke Penajam

Flying To Balikpapan
Menuju Penajam
Tempat Pembuata Perahu Layar
Suku Bajo Penajam Balikpapan Kaltim



Sabtu, 09 Agustus 2014

Budaya Indonesia


Bangsa Indonesia adalah negara kepulauan dengan berbagai macam budaya, adat istiadat, suku, bahasa, tradisi,  pulau – pulau, rempah – rempah dan banyak lagi yang selama ini banyak sekali terabaikan oleh pemuda - pemudi dizaman modernisasi saat ini.
salah satunya adalah dalam kehidupan sehari - hari pada jaman saya dan sekarang, banyak sekali perbedaan yang sangat terasa.


Bangsa Indonesia yang dikenal dengan kebudayaan nya , tradisi, suku, bahasa, pulau – pulau, rempah – rempah dan masih banyak lagi budaya lainnya yang beragam yang tidak di sebutkan disini.
Tapi sayang saat ini sebagian budaya itu hilang dengan perkembangan zaman modern, putra – putri kita sekarang lebih asyik dengan teknologi yang banyak di tawarkan sekarang, serta pola fikir yang paraktis hingga budaya asli Indonesia yang saat ini sudah tinggal kenangan meskipun masih ada juga yang mau melestarikan nya.
Sewaktu kecil kita masih di ajarkan orang tua untuk cium tangan sebelum pergi ke sekolah, ngaji, atau pergi kemanapun dan dating dari mana saja kita di haruskan mencium tangan ke dua orang tua kita dan rang yang di tuakan selein orang tua kita misalnya kakek – nenek, kakak – kakak adik – adik  dari orang tu kita, dan para guru – guru kita serta banyak lagi yang di tuakan intinya itu adalah menandakan kita berbudi luhur karena menghormati yang lebih tua. Nah .. kebiasaan ini yang sedikit demi sedikit sudah mulai hilang. Adat istadat dalam keluarga pun di wajibkan selalu ramah dan murah senyum pada orang, senyum itu ibadah kalau kata orang tua dan guru – guru kita, tapi sekarang tu sudah tidak ada, jika sekarang kita banyak senyum katanya gent atau apalagi lah lebih banyak negative nya ketimbang baiknya, padahal kalau orang – orang di beri senyuman saja rasanya sudah sejuk hati kita dan merasa aman ga kaya jaman sekarang yang sering kita liat di wajah para remaja sekarang dengan muka jutek dang a peduli dengan lingkungan sekitarnya sehingga tidak ada lagi budaya yang dulu pada masa kecil ku.
oh iya ada lagi yang wajib di jalankan yaitu kalau mau ambil sesuatu atau mau beraktivitas apapun  harus pake tangan kanan dengan alas an menandakan kita sopan namun jika kita menggunakan tangan kiri berarti kita tidak punya sopan santun.
Pada jaman saya kecil, rasanya sangat berbeda ya sama jaman sekarang, tapi yang saya lihat di Negara lain misalnya jepang, korea, china, dll. Mereka masih memakai nya untuk menundukkan kepala pada orang lain bertanda penghormatan.
Bangsa Indonesia terkenal dengan keramah tamahan nya di dunia, jadi jika semua budaya banyak yang hilang terus Negara kita mau di bikin seperti di Negara barat yang hidupnya ber individu alias sendiri – sendiri atau juga lo – lo gue – gue … waduuuhhhh … kacau deh dan akhirnya bukan Indonesia lagi namanya dong!
Itu gambaran hidup di kota Metropolitan tapi saya datang ke daerah – daerah, masih terasa budaya nya yang kental dan sopan santun yang masih di pakai sampai saat ini, itu kita harus ke pelosok sekali ya.. kalau di kotanya yaaa sama aja sih seperti di kota besar ... Alhamdulillah saya bisa berkunjung ke daerah – daerah di belahan Bangsa Indonesia Barat maupun Timur, hidupnya tenang dan damai, sebenarnya saya betah tinggal di daerah tapi pekerjaan ku yang ga bisa ku tinggalkan di metropolitan.
Semangat untuk hidup, memang adanya di kota besar namun kalau mau pensiun aku pasti cari tempat tinggal di desa – desa yang sejuk dan tentram.
Teman – teman jika ada yang salah boleh kalian kritik artikel ini, maklum ya saya masih belajar.
Terima kasih dan salam mesra buat yang sudah baca artikel ini.
Salam Nusantara